Bagaimana cara hindari suhu hp panas? Ada banyak cara yang bisa kamu lakukan dengan mudah. Kamu pasti sering merasakan hal ini bukan? Hp yang terlalu panas karena sering digunakan, hal ini tidak bisa dibiarkan begitu saja karena dapat menjadi masalah besar jika kamu diamkan begitu saja. Ada beberapa penyebab yang membuat hp kamu menjadi panas, seperti misalnya terlalu lama bermain game hingga berjam jam, untuk merekam video terlalu lama dan masih banyak lagi. Hp rentan mengalami overheat ketika digunakan secara terus menerus atau terpapar matahari.
Selain itu pengisian baterai sambil digunakan, penyimpanan yang salah, adalah hal hal yang juga bisa menyebabkan overheat pada ponsel. Jika hal ini terjadi maka ponsel kamu akan cepat rusak, maka dari itu jagalah dengan baik ponsel kamu agar tidak mengalami overheat yang membahayakan. Dan jangan gunakan ponsel ketika sedang di charge, jika hp terlalu panas justru akan cepat rusak, lalu bagaimana solusinya? Berikut ini solusi untuk menangani Hp yang panas.
Cara Hindari Suhu Hp Panas Agar Tidak Mudah Rusak
Tutup Aplikasi Yang Tidak Digunakan
Cara pertama untuk menghindari overheat yaitu dengan menutup aplikasi yang tidak kamu gunakan. Terkadang kita suka lupa menutup aplikasi sehingga aplikasi tersebut berjalan di lat belakang dan hal ini jika dibiarkan akan menghabiskan banyak daya baterai, sehingga baterai akan terkuras dengan cepat dan menyebabkan overheat. Jadi jangan lupa untuk tutup aplikasi yang tidak digunakan untuk menghindari overheat.
Turn Off Hp Ketika Sudah Panas
Cara hindari suhu hp panas yang selanjutnya jika kamu sudah merasa hp kamu panas langsung turn off hp dan biarkan hp kamu mendingin dengan sendirinya. Agar lebih cepat kamu bisa membuka casing agar suhu bisa turun dengan cepat, suhu hp juga bisa meningkat jika diletakan pada tempat yang sempit atau memiliki sirkulasi udara yang buruk, seperti contohnya meletakan di kantong celana jeans yang ketat atau tidak sengaja tertindih oleh bantal.
Jangan Meninggalkan Hp Di Mobil
Jangan sampai kamu meninggalkan Hp kamu di mobil, selain rentan untuk dicuri, dengan meninggalkan hp di mobil beresiko terpapar panas matahari. Sinar matahari yang masuk melalui jendela akan membuat suhu panas terperangkap di dalam mobil, bagian dalam mobil yang tertutup akan menjadi sangat panas karena tidak ada sirkulasi udaranya dan hal ini juga berpengaruh pada suhu hp kamu.
Redupkan Brightness Layar Dan Jangan Terlalu Terang
Cara hindari suhu hp panas bisa dengan meredupkan brightness kamu yang terlalu terang. Ternyata level brightness juga bisa menjadi salah satu pemicu overheat, layar yang terlalu terang akan mengkonsumsi baterai lebih banyak dan akan membuat hp bekerja lebih keras, maka dari itu jangan terlalu menerangkan hp kamu di level maksimal. Selain itu hp yang terlalu cerah juga bisa merusak mata dan membuat sakit kepala, solusinya kamu bisa pasang anti glare screen di layar hp kamu.
Jangan Mengisi Daya Di Bawah Sinar Matahari
Mengisis daya di bawah matahari juga tidak dianjurkan karena bisa menyebabkan overheat, biasanya jika kamu berkunjung ke suatu restoran atau cafe pastinya menyediakan stop kontak untuk charger hp. Namun kamu juga perlu memperhatikan lokasi tersebut, jika stop kontak terdapat di bawah sinar matahari sebaiknya jangan mengisi daya baterai disitu karena hp kamu bisa menjadi panas akibat matahari.
Jangan Menelpon Terlalu Lama
Menelpon terlalu lama juga bisa menyebabkan hp kamu cepat panas, maka dari itu cara hindari suhu hp panas jangan terlalu lama menelpon. Menelpon dengan video call juga bisa menyebabkan suhu hp meningkat, pastikan kamu tidak menelpon terlalu lama, kamu juga bisa menjeda waktu apabila hp kamu sudah panas.