31.6 C
Tangerang
Thursday, February 13, 2025
HomeHealthCara Atasi Ejakulasi Dini Yang Ampuh Dan Mudah, Coba Di Rumah!

Cara Atasi Ejakulasi Dini Yang Ampuh Dan Mudah, Coba Di Rumah!

inajournal.com – Ada beberapa cara atasi ejakulasi dini yang ampuh dan mudah dicoba dirumah, ejakulasi dini terjadi ketika seorang pria mencapai klimaks sebelum dia atau pasangannya menginginkannya saat berhubungan intim. Pria yang mengalami ejakulasi dini cenderung orgasme dalam satu menit setelah dirangsang secara seksual dan tidak dapat menundanya, kondisi ini mempengaruhi beberapa pria dapat menyebabkan kecemasan dan frustasi. Akibatnya pria yang ejakulasi dini mungkin menghindari sek, jika kamu yang mengalami bisa konsultasi dengan dokter atau mengikuti cara yang dibawah ini.

Cara Atasi Ejakulasi Dini Pada Pria Yang Ampuh Dan Bisa Dicoba Di RumahCara atasi ejakulasi dini

  1. Teknik Perilaku
    Menurut sebuah penelitian, 95% pria terbantu oleh teknik perilaku yang membantu mengontrol ejakulasi. Beberapa teknik tersebut seperti, Stop and start atau berhenti dan mulai, jika kamu  atau pasanganmu merangsang penis sampai kamu merasa seperti akan mengalami orgasme, langsung hentikan rangsangannya selama sekitar 30 detik atau sampai perasaan terangsang itu hilang. Kemudian mulai lagi stimulasi dan ulangi 3-4 kali sebelum kamu ejakulasi.

    Selanjutnya ada Squeeze atau perasaan, teknik yang satu ini bekerja dengan cara yang sama seperti metode start dan stop, tapi jika kamu merasa akan mencapai orgasme, kamu atau pasangan meremas kepala penis hingga kehilangan ereksinya, ulangi teknik ini beberapa kali sebelum ejakulasi. Beberapa pria menemukan kalau mereka memikirkan hal lain saat berhubungan intim sehingga bisa bertahan lebih lama.

    Jika cara itu tidak berhasil untuk kamu, coba beberapa hal lain, seperti melakukan penguatan otot dasar panggul, otot dasar panggul yang lemah kadang berkontribusi pada ejakulasi, kamu bisa melakukan latihan kegel untuk memperkuatkan, caranya kencangkan otot dengan hentikan aliran urine, tahan kuat selama 3 detik lalu lepaskan selama 3 detik dan lakukan 10 kali.

  2. Suplemen Seng
    Cara atasi ejakulasi dini selanjutnya bisa mengkonsumsi Seng atau Zinc, tidak hanya mendukung kekebalan tubuh dan pertumbuhan sel, mineral yang satu ini juga sangat penting untuk membantu memproduksi testosterone dan meningkatkan libido serta energi. Dalam sebuah penelitian mengungkapkan kalau mengkonsumsi 11 miligram seng per hatinya bisa memperpanjang waktu ejakulasi, sebuah studi pernah dilakukan oleh tikus bahwa suplemen seng ini mampu meningkatkan testosteron yang dapat memperbaiki masalah seksual. Mengkonsumsi terlalu banyak seng dapat menyebabkan mual, muntah, kerusakan ginjal dan perut, diare hingga rasa logam dalam mulut.

  3. Perubahan Pola Makan
    Selain seng, penelitian juga mengungkapkan kalau magnesium juga memiliki peran penting dalam kesehatan seksual dan mampu berperan dalam atasi masalah ejakulasi dini. Dengan meningkatkan konsumsi makanan yang kaya seng dan magnesium dapat membantu memperpanjang waktu yang kamu butuhkan untuk mencapai klimaks, kamu bisa mengkonsumsi makanan seperti kerang, kacang kedelai, biji labu, sereal biji gandum, kacang merah, almond, daging sapi dan kambing, coklat hitam, bawang putih dan kacang polong.

  4. Kontrol Klimaks Dengan Kondom
    Cara atasi ejakulasi dini selanjutnya kamu perlu mengontrol klimaks dengan kondom, secara umum kondom  dapat menurunkan sensitivitas dan menjaga seseorang dari melepaskan ejakulasi dini. Namun ada juga beberapa kondom pengontrol klimaks yang tersedia di pasaran, yang bahannya terbuat dari material lateks tebal maupun bahan penahan rasa yang dapat menunda klimaks.

  5. Mastrubasi Sebelum Seks
    Beberapa pria menemukan kalau mastrubasi yang dilakukan beberapa jam sebelum berhubungan seks membantu mereka untuk tetap terkontrol selama berhubungan intim. Jika kamu mengalami kondisi yang sama, kamu bisa melakukan mastrubasi 1-2 jam sebelum kamu memulai berhubungan intim yang manfaatnya dapat menunda ejakulasi saat penetrasi. Karena pelepasan seksual ini akan mengurangi kebutuhan kamu untuk mencapai klimaks dengan cepat.

  6. Jeda Ketika Berhubungan Intim
    Cara atasi ejakulasi dini selanjutnya jeda saat kamu berhubungan intim, cara ini mungkin terdengar berlawanan dengan intuisi, namun fokus pada jenis aktivitas seksual lain, selain penetrasi mampu membantu mengurangi tekanan dari hubungan seksual kamu. Penetrasi bukan satu-satunya cara untuk mencapai kepuasan seksual, jadi coba pikirkan cara lain yang dapat membuat kamu dan pasangan bisa merasakan kesenangan yang tidak akan membuat kamu tertekan atau frustasi.

 

Most Popular