Ada beberapa ide dekorasi kamar dengan nuansa putih yang bikin kamar kamu semakin nyaman. Kamar merupakan salah satu tempat paling nyaman yang digunakan untuk beristirahat, dan melakukan banyak hal, saat kamu sedang bosan, jenuh, dan lelah karena beban kantor atau lelah karena aktivitas kamu sehari hari pastinya kamu langsung berfikir ingin cepat cepat sampai kamar untuk merebahkan badan. Kamar memang tempat paling asik untuk kita bermalas malasan sambil menikmati cemilan dan film kesukaan, namun tidak akan menjadi nyaman jika kamar kamu berantakan.
Kamar yang rapi bisa menambah kenyamanan kamu selama di kamar, kalau kamar kamu nyaman maka kualitas tidur kamu juga bisa lebih baik. Ada kalanya pasti kamu bosan dengan dekorasi kamar kamu yang gitu gitu aja, berencana untuk merombak kamar kamu? Kamu pasti butuh referensi untuk membuat dekorasi kamar kamu, tenang saja berikut ini ada dekorasi kamar yang cocok untuk kamu pecinta warna putih. Warna putih merupakan warna paling netral dan dapat membuat ruangan tampak lebih luas serta dapat di padukan dengan berbagai macam warna, bagi kamu pecinta warna putih berikut ini ada dekorasi kamar bernuansa putih yang bisa kamu pilih.
Ide Dekorasi Kamar Nuansa Putih Yang Bikin Nyaman
1. Pertama kamu bisa mengubah warna cat dinding kamu menjadi warna putih, agar tampilan warna putih tetap catchy kamu bisa dengan kombinasikan dengan bahan kain yang berwarna putih tulang atau warna krem yang akan memberikan nuansa cozy. Kamu bisa kombinasikan kain warna krem untuk gorden atau sprei kasur kamu.
2. Bagi perempuan kamu pastinya ingin memiliki meja makeup, ide dekorasi kamar selanjutnya kamu juga bisa mengaplikasikan cermin horizontal di atas meja makeup kamu yang akan memberikan ilusi lebih luas pada ruang kamar kamu.
3. Untuk membuat kamar kamu lebih estetik bisa tambahkan pernak pernik yang lucu atau foto di dinding yang kosong. Kalau kamu tidak suka memajang foto kamu bisa memajang quotes penyemangat agar bisa kamu lihat setiap hari dan membangkitkan semangat kamu untuk menjalani hari kamu.
4. Ide dekorasi kamar selanjutnya yaitu lampu tumblr, lampu yang satu ini memang sangat membantu membuat kamar kamu terlihat lebih estetik. Kamu bisa aplikasikan di area sudut untuk menambah suasana hangat dan nyaman.
5. Untuk menambah kesan estetik kamu juga bisa menggunakan meja dan kursi yang bernuansa putih dengan desain yang minimalis. Misalnya kamu memiliki meja belajar atau meja rias, pilihlah kursi dengan bentuk yang minimalis untuk menghemat ruang dan juga menambah kesan rapi dan cantik. Jangan gunakan kursi dengan ukuran yang besar karena bisa membuat kamar kamu terlihat sangat sempit.
6. Ide dekorasi kamar selanjutnya yang juga sangat penting yaitu area dinding, kamu bisa tambahkan wire organizer untuk menyimpan barang barang kamu yang berukuran kecil dan sering kamu gunakan. Adanya ini bisa menjadi hiasan sekaligus menambah kesan kamar kamu lebih estetik.
7. Jika kamu memiliki meja jangan dibiarkan kosong, berikan sedikit sentuhan hiasan seperti bunga atau lainnya. Kamu juga bisa menambahkan Bunga lavender dalam pot kaca atau standing pen dengan inisial nama yang terlihat sangat lucu, adanya pot bunga ini juga menambah kesan nyaman di dalam kamar kamu.
8. Walaupun nuansanya putih, kamu juga bisa menambahkan warna lain untuk mempercantik tampilan kamar kamu. Seperti salah satunya menambahkan bunga tulip putih dusty yang membuat kamar kamu lebih sejuk dan cantik, atau kamu juga bisa tambahkan hiasan lain untuk kamar kamu.
9. Hiasan pampas yang kamu taruh di botol kaca juga bisa membuat kamu kamu terlihat lebih warm dan lebih kece.