Bunga mawar tumbuh tidak hanya untuk dinikmati keindahannya saja, tetapi juga bisa diolah menjadi berbagai produk yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh manusia. Manfaat bunga mawar juga sangat beragam, mulai dari produk kecantikan sampai dapat dikonsumsi sebagai makanan atau minuman. Banyak sekali variasi olahan bunga mawar yang bisa anda temukan di pasaran, mulai dari air mawar, minyak esensial, dan berbagai macam kosmetik dan skincare. Bahkan ada juga produk teh mawar yang memiliki banyak manfaat.
Tidak sedikit juga orang yang langsung mengkonsumsi kelopak bunga mawar karena mereka percaya kalau kelopak bunga mawar memiliki khasiat tertentu. Kelopak bunga mawar sendiri kerap dijadikan sebagai salah satu bunga tujuh rupa, alias bunga yang digunakan untuk taburan pada makam. Akan tetapi, apakah anda tahu bagian kelopak bunga mawar juga bisa dimakan dan dapat memberikan banyak manfaat bagi tubuh? Berikut ini ada beberapa manfaat kelopak bunga mawar untuk kesehatan tubuh manusia.
Berbagai Manfaat Bunga Mawar Jika Dikonsumsi Untuk Kesehatan Tubuh
Menyehatkan Saluran Pencernaan
Manfaat pertama dari kelopak bunga mawar adalah dapat menyehatkan saluran pencernaan. Hal tersebut dikarenakan kelopak bunga mawar dipercaya mampu melancarkan aliran empedu sehingga anda tidak akan lagi merasakan keluhan awal seperti perut yang kembung. Dengan mengkonsumsi bunga mawar dan olahannya seperti air mawar maka keduanya berfungsi mirip dengan zat laksatif. Itu artinya mawar juga dapat meningkatkan produksi air pada saluran pembuangan sehingga anda tidak akan menderita konstipasi. Oleh sebab itu, tidak heran kalau banyak orang yang mengkonsumsi bunga mawar untuk melancarkan pencernaan.
Menyehatkan Mata
Bunga mawar yang sudah diolah menjadi air mawar juga bisa anda gunakan untuk menjadi obat tetes mata alami loh. Tidak main-main, setiap tetes dari air mawar ini bisa membantu proses penyembuhan pada beberapa penyakit mata, seperti konjungtivitis atau mata merah dan mata kering. Selain itu, meneteskan mata dengan air mawar juga dipercaya dapat membantu dalam penyembuhan pasca operasi penyakit mata dan degeneratif, seperti penyakit katarak dan pterigium atau pinguecula. Jika anda memang berniat ingin menyehatkan mata maka anda bisa mencoba cara yang satu ini dengan menggunakan air mawar.
Menyembuhkan Luka
Manfaat bunga mawar selanjutnya adalah dapat menyembuhkan luka. Hal tersebut dikarenakan zat antiseptik dan antibakteri yang terdapat di dalam kelopak bunga mawar dan berbagai olahannya. Menurut para ahli yang menyebutkan manfaat kelopak bunga mawar dengan kandungan ini dapat mempercepat penyembuhan luka, misalnya luka bakar, luka gores ataupun bekas luka. Jika dikonsumsi maka kandungan antiseptik di dalam bunga mawar di dalam tubuh akan merangsang produksi histamin oleh sistem imun. Histamin sendiri sudah terbukti bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh loh. Sehingga dapat dikatakan juga kalau kelopak bunga mawar dapat meningkatkan kekebalan tubuh.
Meredakan Sakit Kepala
Tahukan anda kalau bunga mawar juga dapat meredakan sakit kepala? Anda bisa mendapatkan manfaat ini juga menggunakan olahan bunga mawar dalam bentuk minyak esensial. Menurut beberapa ahli, aroma pada minyak esensial ini dipercaya akan meredakan sakit kepala, termasuk sakit kepala sebelah atau migrain. Untuk meredakan sakit kepala anda hanya perlu menghirup aroma minyak esensial mawar yang juga dipercaya bisa memperbaiki mood dan dapat menghindarkan anda dari rasa cemas maupun depresi. Lantas apakah anda masih ragu dengan manfaat dari bunga mawar ini?
Menyehatkan Saluran Pernapasan
Manfaat bunga mawar yang terakhir adalah dapat menyehatkan saluran pernapasan. Perlu anda ketahui bahwa bunga mawar juga bisa menghasilkan efek anti peradangan yang dapat meredakan radang tenggorokan. Untuk bisa mendapatkan manfaat yang satu ini anda hanya perlu mengkonsumsi air mawar atau teh mawar hangat. Apabila anda sudah mulai merasakan gejala ingin menderita radang tenggorokan maka sebaiknya anda segera mengkonsumsi air mawar atau teh mawar hangat agar penyakit tersebut tidak semakin memburuk.