Walaupun rasanya sangat pahit ada banyak manfaat air rebusan pare untuk kesehatan yang wajib kamu coba. Pare merupakan salah satu sayuran yang paling dihindari karena rasanya yang pahit dan tidak enak bagi sebagian orang, tapi kalau pare diolah dengan benar dan tepat sayuran pahit ini memiliki rasa yang lezat, biasanya pare dijadikan siomay atau tumis pare tanpa rasa pahit sedikit pun. Aroma dan rasa pare kurang sedap sehingga orang enggan untuk mengkonsumsinya, tapi beberapa orang justru menyukai olahan pake meskipun rasanya pahit.
Ada berbagai macam sayuran di Indonesia yang bisa kamu pilih, tapi salah satu sayuran yang memiliki nutrisi, magnesium, mangan, potassium sang, vitamin A, B, dan C bisa kamu temukan di dalam pare. Sayuran ini menjadi alternative makanan maupun minuman yang berkhasiat untuk kesehatan kamu karena kandungannya yang dibutuhkan untuk tubuh. Seorang ahli pengobatan asal Beijing, Tiongkok pernah mengungkapkan kalau hasil rendaman pare di dalam air panas memiliki kandungan alkali yang sangat baik dan dibutuhkan untuk tubuh manusia. Jangan memikirkan rasa pahitnya terlebih dahulu, utamakan khasiat yang bisa kamu dapat dari rebusan pare ini, apa saja manfaatnya?
Manfaat Air Rebusan Pare Untuk Kesehatan Yang Wajib Diketahui
1. Meredakan Asma
Bagi kamu yang mengidap peradangan pada saluran pernapasan atau asma sangat dianjurkan untuk mengonsumsi air rebusan pare untuk mengatasinya. Karena sayuran pahit ini juga memiliki kandungan anti inflamasi, anti virus dan anti histamin yang fungsinya dapat membantu saluran pernapasan lebih luas sehingga penderita asma dapat bernapas lebih lega dan lancar, coba ini dan rasakan perubahannya selama beberapa bulan kemudian.
2. Mengobati Diabetes
Manfaat air rebusan pare untuk pengobatan diabetes sudah diketahui banyak orang dan terbukti kalau pare sangat ampuh untuk mengobati diabetes. Diabetes adalah salah satu penyakit mematikan di dunia, bahkan angka kematian tertinggi dari penyakit diabetes ini, namun kamu tidak perlu khawatir akan hal ini, demi menyeimbangkan kadar gula dalam darah kamu cukup mengkonsumsi air rebusan pare. Hal ini karena kandungan nutrisi di dalam pare dapat dijadikan sebagai insulin yang ampuh menurunkan kadar gula dalam tubuh kamu, dengan mengkonsumsi air rebusan pare yang panas akan membentuk charantin yang berguna untuk meningkatkan penyerapan glukosa dan sintesis glikogen pada otot, hati dan jaringan lemak.
3. Menurunkan Kolesterol
Siapa diantara kalian penderita kolesterol tinggi, tidak perlu khawatir dengan penangannya karena kamu bisa mengkonsumsi air rebusan pare yang dapat membantu seseorang yang memiliki kolesterol tinggi. Rasa pahit pada pare ini memiliki fungsi sebagai anti inflamasi yang akan mengurangi kadar kolesterol dalam darah, tapi hal ini juga perlu kamu diimbangi dengan pola hidup yang sehat seperti, berhenti makan gorengan, rutin olahraga dan mengelola stres dengan baik dan sebisa mungkin kamu hindari makanan yang memicu kolesterol seperti daging dagingan.
4. Menurunkan Berat Badan
Manfaat air rebusan pare selanjutnya ternyata dapat menurunkan berat badan, siapa sangka ternyata pare termasuk dalam pilihan sayuran yang sangat cocok dikonsumsi saat diet. Hal ini karena pare memiliki kandungan vitamin A, B6, B12, C, D, kalium, natrium, kalsium, zat besi, magnesium, serat dan protein yang dapat mempercepat dan melancarkan metabolisme tubuh. Tak hanya itu saya, namun pare juga memiliki serat tinggi sehingga dapat menambah kebutuhan kalori rendah.
5. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Dengan rutin mengkonsumsi air rebusan pare bisa membuat sistem kekebalan tubuh kamu menjadi kuat, terlebih lagi sedang di masa pandemi virus corona, air rebusan pare juga bisa menjadi alternatif untuk meningkatkan imunitas tubuh. Manfaat ini didapat karena pare memiliki kandungan antioksidan yang tinggi dan mampu melindungi tubuh dari serangan virus dan bakteri, lebih baiknya kamu rutin minum air rebusan pare saat pagi hari.
6. Memperlambat Penuaan Kulit
Manfaat air rebusan pare selanjutnya ternyata baik untuk kecantikan kamu, tidak perlu melakukan perawatan dengan biaya tinggi demi mengencangkan kulit. Kamu hanya memerlukan segelas air rebusan pare yang diminum rutin setiap pagi untuk mendapatkan kulit yang lebih kencang dan awet muda. Rasa pahit pare menyimpan vitamin C yang mampu menangkal radikal bebas penyebab keriput, dengan seperti itu membuat kamu jauh dari tanda penuaan dini.