31.6 C
Tangerang
Tuesday, March 19, 2024
HomeEntertainmentReview Film Perempuan Bergaun Merah, Mengangkat Kultur Tionghoa

Review Film Perempuan Bergaun Merah, Mengangkat Kultur Tionghoa

Inajournal.com – Bulan November 2022 ini akan ada banyak film baru yang dirilis, salah satunya Perempuan Bergaun Merah. Film yang diproduseri oleh Timo Tjahjanto ini akan segera tayang di bioskop Indonesia, film horor ini dibintangi oleh deretan artis ternama, seperti Refal Hady dan Tatjana Saphira, film horor ini mengangkat sosok hantu perempuan yang menggunakan gaun merah. Tidak hanya sekedar menyuguhkan keseraman yang berhasil membuat bulu kuduk merinding, film ini menyuguhkan cerita yang sulit ditebak hingga akhir dengan sederet teori yang bikin penonton penasaran. Berikut ini review film Perempuan Bergaun Merah.

Review Film Perempuan Bergaun Merah, Penuh Dengan Misteri

Film-Perempuan-Bergaun-Merah

     1. Sinopsis Perempuan Bergaun Merah

Film ini merupakan film horor Indonesia yang disutradarai dan naskah filmnya ditulis oleh William Chandra, bisa dibilang ini merupakan sekuel ketika dari film Sebelum Iblis Menjemput. Film seru Perempuan Bergaun Merah ini tayang di seluruh bioskop Indonesia pada tanggal 3 November 2022.

Film ini dibintangi oleh Refal Hady dan Tatjana Saphira sebagai pemeran utama, tidak hanya itu saja, film garapan William Chandra ini merupakan proyek pertama Refal Hady bermain film bergenre horor. Tidak hanya Refal dan Tatjana, sederet aktor juga membintangi film seru Perempuan Bergaun Merah, seperti Ibrahim Risyad, Stella Cornelia, Faradina Mufti, Auda Assagaf, dan masih banyak lagi deretan artis papan atas.

Perempuan Bergaun Merah ini menceritakan tentang mahasiswa yang bernama Dinda dan diperankan oleh Tatjana Saphira yang memiliki kepribadian introvert. Mimpi buruk selalu menghantui hidupnya setelah sahabatnya itu menghilang tanpa jejak, kepergian sahabatnya itu membuat hidup Dinda menjadi kacau, dan keadaan semakin buruk ketika Dinda dihantui oleh teror mengerikan dari sosok perempuan yang bergaun merah.

Teror tersebut terus menghantui Dinda hingga mengancam nyawanya, tidak hanya bertemu dengan hantu tersebut, Dinda juga dikelilingi dengan orang-orang yang menyembunyikan fakta mengenai sahabatnya yang hilang tanpa jejak. Pengalaman-pengalaman menakutkan tersebut membuat Dinda berhenti, ia terus berusaha untuk mencari tahu rahasia dan misteri dibalik kejadian yang menimpanya.

Dalam hal ini Dinda tidak sendirian, ia dibantu oleh teman laki-lakinya bernama Putra yang diperankan oleh Refal Hady, Mereka berdua mencoba untuk mengungkapkan semua misteri mengenai teman Dinda yang hilang dan apa yang membuat hantu perempuan dengan gaun merah itu memberikan teror kepada Dinda.

     2. Mengangkat Kultur Tionghoa

Film yang disutradarai oleh William Chandra ini bisa dibilang berbeda dari sederet film tanah air yang mengangkat budaya lokal dalam sosok hantunya. Hantu perempuan bergaun merah tersebut diangkat dari urban legend Nu Gui, yaitu perempuan yang bunuh diri agar arwahnya dapat membalas dendam.

Tidak hanya sosok hantunya, Perempuan Bergaun Merah juga menampilkan sederet budaya Tionghoa, seperti adegan bersembahyang hingga prosesi kremasi yang ditampilkan pada film ini. Bahkan dukun yang seperti wajib ada dalam setiap film horor kali ini juga dikisahkan seorang nenek tua yang dipanggil dengan sebutan Nenek Wong.

     3. Visual Horor Dan Sadis yang Apik

Timo sendiri dikenal dengan visual sadis yang begitu nyata, di samping horornya sang hantu, sisi gorenya juga dapat dilihat kembali di film terbarunya yang dipenuhi kematian. Adapun adegan anggota tubuh yang terpotong hingga sosok hantu yang menyeramkan cukup membuat penonton dapat merasakan kengeriannya. Ditambah sederet jumpscare ketika hantu dengan gaun merah tersebut muncul.

     4. Dayu Wijanto yang Berhasil Jadi Scene Stealer

Di tengah teror hantu, ada karakter Ibu Kara yang menarik, walaupun bukan toko utama, kehadirannya berhasil menambah plot pada film ini menjadi spesial. Bahkan Ibu Kara yang diperankan oleh Dayu Wijanto juga memiliki beberapa adegan yang mengesankan, Dayu sendiri cukup sering memainkan tokoh figur di karya-karya sebelumnya dan berhasil membuat penonton kagum melalui perannya kali ini.

     5. Premis Sederhana dengan Twist Berbeda

Film seru Perempuan Bergaun Merah memiliki premis sederhana mengenai satu orang yang hilang dan gengnya mendadak diteror hantu. Film ini seperti mengajak penonton untuk menebak siapa sebenarnya sosok hantu perempuan dengan gaun merah panjang tersebut?

Ada detail dialog hingga urutan waktu kemunculan hantu yang memiliki makna tersembunyi, jalan cerita dari film ini pun terbilang cukup sulit ditebak, walaupun sederet kematian dapat diprediksi. Itulah review film Perempuan Bergaun Merah yang wajib kamu tonton, jangan lewatkan!

Most Popular