Negara Indonesia memiliki kekayaan alam yang sangat indah. Mulai dari Sabang sampai Merauke, kita bisa menemukan banyak tempat wisata Indonesia terbaik yang indah dan memukau. Sebagai penduduk asli Indonesia, kita seharusnya bersyukur dan bangga dengan semua kekayaan alam milik negara tercinta kita ini. Indonesia merupakan negara yang dikelilingi oleh ribuan ribu pulau dengan keindahan yang tiada duanya.
Banyak sekali turis dari negara lain yang rela pergi jauh untuk berlibur di Indonesia demi menikmati objek wisata Indonesia yang sangat indah. Dari sekian banyak objek wisata yang ada di Indonesia ada beberapa yang bahkan sudah terkenal sampai ke seluruh dunia. Bahkan ada beberapa tempat wisata yang belum didatangi oleh penduduk lokal loh. Penasaran mau tahu apa saja tempat wisatanya? Yuk simak ulasan berikut ini.
Beberapa Tempat Wisata Indonesia Terbaik Yang Populer Di Mata Dunia
Raja Ampat – Papua Barat
Kepulauan Raja Ampat ini bisa dikatakan sebagai surga dunianya Indonesia yang memiliki kekayaan laut terlengkap di bumi. Disana ada 4 pulau indah yang merupakan penghasil lukisan batu kuno yaitu Waigeo, Salawati, Batanta dan Misool. Keindahan dan kemegahan Raja Ampat ini mampu menarik perhatian warga dunia untuk datang kesini dan merasakan pengalaman yang tidak akan terlupakan.
Wilayah pulaunya sendiri memiliki luas sekitar 4,6 juta hektar tanah dan laut, disana anda bisa menemukan 540 jenis karang, 1.511 spesies ikan dan 700 jenis moluska. Menurut laporan dari The Nature Conservancy and Conservation International, ada sekitar 75% spesies laut dunia yang ada di pulau-pulau Raja Ampat ini.
Tana Toraja – Sulawesi Selatan
Salah satu destinasi wisata Indonesia yang terkenal karena kekayaan tradisi dan budayanya adalah Kabupaten Tana Toraja. Lokasinya sendiri terletak di kawasan pegunungan yang indah. Disini wisatawan bisa melihat uniknya keseharian dan tradisi dari seluruh masyarakat adat Tana Toraja.
Disana anda bisa melihat berbagai keindahan arsitektur rumah tradisional tongkonan dan anda juga bisa mengamati tradisi unik Tana Toraja yaitu upacara kematian yang dikenal sebagai Rambu Solo dan hanya diselenggarakan pada bulan Juli dan Agustus saja. Keunikan tersebut membuat Tana Toraja disebut sebagai tempat wisata Indonesia terbaik yang berhasil menarik perhatian warga dunia.
Taman Laut Bunaken – Sulawesi Utara
Taman Laut Bunaken ini berada di Teluk Manado yang menjadi salah satu objek wisata yang mampu mengundang decak kagum warga dunia karena keindahan taman bawah lautnya yang sulit ditemukan di negara lain.. Di dalam taman laut bunaken ini ada sekitar 13 jenis terumbu karang yang didominasikan dengan bebatuan laut yang indah. Tidak hanya itu, disini juga terdapat 91 jenis ikan.
Oleh karena itu, Taman Laut Bunaken menjadi destinasi wisatawan utama pecinta laut di dunia. Di Taman Laut Bunaken ini menyediakan fasilitas untuk scuba diving dengan 20 titik penyelaman terbaik, dimana anda bisa berenang di dasar laut dengan pemandangan biota laut yang sangat menakjubkan.
Gunung Bromo – Jawa Timur
Gunung Bromo merupakan salah satu gunung berapi yang masih aktif sampai saat ini. Disana anda juga bisa menikmati pemandangan gurun pasir yang sangat luas. Keindahan Gunung Bromo ini tidak bisa dibandingkan dengan gunung lainnya dan akan membuat semua pengunjung tidak menyesal sudah datang kesini karena pemandangannya yang sangat menakjubkan.
Disana, semua anda bisa berkuda dan mendaki Gunung Bromo untuk bisa menikmati keindahan menawan saat matahari terbit dan terbenam. Dengan semua keindahan yang disuguhkan oleh Gunung Bromo ini membuat semua wisatawan mancanegara juga ingin mendatangi tempat wisata tersebut.
Goa Gong – Jawa Timur
Tempat Wisata Indonesia Terbaik yang terakhir ini berada di Pacitan, Jawa Timur. Objek wisata alam ini mampu menawarkan panorama eksotik yang disebut-sebut juga sebagai salah satu goa terindah di Asia Tenggara. Jika anda berkunjung kesini, maka anda akan disuguhkan keeksotisan struktur stalaktit dan stalakmit yang terbentuk secara alami. Meskipun tidak begitu populer, Goa Gong ini merupakan destinasi wisata favorit bagi para pelancong dunia yang memiliki jiwa petualang.