Sepatu merupakan salah satu fashion yang sangat diperhatikan oleh semua orang baik itu pria maupun wanita. Semua orang pasti tidak ingin sepatu kesayangannya kotor atau rusak karena tidak dirawat. Namun ada beberapa orang juga yang salah dalam melakukan perawatan sepatu sehingga membuat sepatu itu justru akan menjadi lebih cepat rusak. Oleh karena itu sangat dibutuhkan perawatan khusus dalam merawat sepatu.
Sepatu juga merupakan suatu piranti dalam menunjang penampilan oleh karena itu kebersihan sepatu juga perlu diperhatikan dan membutuhkan penanganan khusus. Sepatu sendiri memiliki banyak jenis baik itu modelnya dan bahan yang digunakan dalam pembuatan sepatu tersebut. Itu sebabnya cara merawatnya juga berbeda-beda. Agar lebih mudah memahaminya maka berikut ini ada beberapa Tips Merawat Sepatu yang mudah dilakukan di rumah.
Beberapa Tips Merawat Sepatu Dirumah Dengan Mudah
Membersihkan Langsung Saat Terkena Noda
Cara yang paling mudah dilakukan untuk merawat sepatu adalah dengan cara membersihkannya setiap kali terkena noda. Karena noda yang ada pada sepatu akan membuat penampilan anda menjadi kurang percaya diri, selain itu juga akan membuat sepatu anda menjadi tidak awet.
Noda yang semakin lama semakin menumpuk di sepatu akan membuat sepatu tersebut menjadi terlihat kotor. Anda bisa membersihkan sepatu dengan cara mudah dan simpel dirumah yaitu dengan menggunakan bantuan sikat gigi bekas yang memiliki bulu lembut, setelah itu gunakan sabun atau deterjen secukupnya dan lap menggunakan lap dan air hangat untuk membersihkan sisa-sisa deterjen. Yang perlu dihindari adalah jangan mencuci sepatu dengan merendam ke dalam air secara langsung.
Jangan Menjemur Sepatu Dibawah Sinar Matahari Langsung
Setelah anda mencuci sepatu tentu akan meninggalkan bekas air yang belum kering terutama di dalam sepatu. Jika air yang digunakan untuk mencuci sepatu tersebut tidak dikeringkan secara maksimal maka sangat dikhawatirkan akan membuat sepatu anda menjadi berjamur.
Untuk itu agar warna pada sepatu anda tetap awet maka jangan mengeringkan sepatu di bawah sinar matahari langsung. Karena hal tersebut akan membuat sepatu anda menjadi memudar dan tidak awet. Sebaiknya anda mengeringkan sepatu anda dengan cara mengangin-anginkan saja sampai kering. Hal tersebut bertujuan agar bahan dan warna asli dari sepatu tetap terjaga dan tidak memudar.
Jangan Mencuci Sepatu Menggunakan Mesin Cuci
Tips Merawat Sepatu selanjutnya adalah jangan pernah mencuci sepatu anda dengan menggunakan mesin susu otomatis. Meskipun cara tersebut terkesan mudah dan cepat akan tetapi akan membuat bahan dan sol sepatu anda menjadi rusak.
Dan jika sudah rusak maka kemungkinan besar tidak akan bisa diperbaiki dan sepatu anda akan rusak secara permanen. Jika anda ingin mencuci sepatu maka anda cukup membersihkannya dengan menggunakan sikat halus dan detergen secukupnya. Tentu saja hal tersebut bertujuan agar menghindari kemungkinan sepatu anda akan rusak apabila terkena salah satu bagian dari dalam mesin cuci.
Menggunakan Pengharum Sepatu
Dalam menjaga kebersihan sepatu tidak akan maksimal jika hanya dibersihkan dari luar saja. Jika anda tidak ingin sepatu kesayangan anda terkena jamur dan bau tidak sedap maka anda bisa melindungi sepatu anda dengan cara menyemprotkan wewangian atau pengharum pada bagian luar dan dalam sepatu.
Dengan begitu sepatu kesayangan anda akan tetap wangi dan tidak berjamur. Selain itu anda juga bisa menggunakan silica gel yang ditaruh pada bagian dalam sepatu. Bahan tersebut sangat aman dan bisa membantu sepatu anda agar terhindar dari jamur yang bisa saja menempel pada permukaan sepatu.
Simpan Sepatu Di Tempat Kering dan Aman
Tips Merawat Sepatu selanjutnya adalah sebaiknya simpan sepatu anda di tempat yang kering dan aman. Setelah sepatu melewati proses pembersihan maka sepatu juga perlu mendapatkan penanganan khusus agar kebersihannya tetap terjaga. Jika sepatu anda jarang dipakai maka anda bisa menyimpan sepatu di tempat yang kering dan aman. Karena bisa saja sepatu anda mendapatkan serangan serangga atau hewan seperti tikus yang bisa merusak sepatu kesayangan anda. Oleh karena itu sebaiknya hindari tempat-tempat yang berpotensi dilalui oleh serangga atau tikus.