31.6 C
Tangerang
Friday, March 29, 2024
HomeHealthWaspada! Beberapa Makanan Penyebab Diabetes Yang Harus Kamu Hindari Sejak Dini

Waspada! Beberapa Makanan Penyebab Diabetes Yang Harus Kamu Hindari Sejak Dini

Beberapa makanan penyebab diabetes perlu dihindari sejak dini untuk mencegah terkena diabetes. Diabetes merupakan salah satu penyakit yang cukup berbahaya jika dibiarkan, penyakit ini dapat menyerang siapapun, maka dari perlu menjaga kesehatan agar tidak terkena diabetes. Biasanya diabetes identik dengan makanan manis, namun bukan makanan manis saja yang menjadi penyebabnya.

Ada beberapa penyebab lainnya yang perlu kamu hindari, agar tidak terkena penyakit berbahaya ini, langkah yang harus kamu lakukan yaitu mengenal berbagai jenis makanan penyebab diabetes. Menurut penelitian, diabetes menjadi penyebab utama dari kebutaan, gagal ginjal, stroke, dan serangan jantung, bahkan pada tahun 2016 lalu, diabetes merenggut 1,6 jiwa di seluruh dunia.

Angka yang cukup tinggi bukan? Maka dari itu mengapa sangat penting untuk menjaga pola makan, tidak hanya dapat menghindari diabetes saja namun juga kamu bisa menghindari dari berbagai penyakit berbahaya lainnya. Mulailah hidup sehat sejak dini dengan mengkonsumsi makanan sehat dan hindari makanan yang menjadi penyebab diabetes ini.

Kenali Dan Hindari Makanan Penyebab Diabetes Ini

1. Karbohidrat Olahan

Karbohidrat Olahan
Tubuh memang membutuhkan karbohidarat, dan biasanya identic dengan nasi. Nasi memang menjadi salah satu sumber karbohidrat yang paling besar, namun bagi penderita diabetes bisa mencari bahan lain sebagai sumber karbohidrat. Yang perlu dihindari untuk penderita diabetes yaitu karbohidrat olahan seperti nasi putih hingga tepung terigu, makanan karbohidrat olahan ini mudah dicerna tubuh sehingga gula darah dan kadar insulin dapat meningkat dengan cepat yang dapat menyebabkan diabetes tipe 2. Dan menurut sebuah penelitian, dengan mengkonsumsi makanan karbohidrat olahan bisa meningkatkan risiko diabetes tipe 2 sebanyak 21 persen, jika kamu salah satu penderita diabetes sebaiknya mengganti nasi dengan karbohidrat lainnya, seperti oatmeal, quinoa, nasi merah, jagung, gandum atau kentang.

2. Minuman Dengan Pemanis Buatan

Minuman Dengan Pemanis Buatan
Minuman penyebab diabetes dengan pemanis buatan seperti soda, the manis, atau olahan lainnya dapat menjadi penyebab diabetes tipe 2. Minuman dengan pemanis buatan ini mengandung kalori dan gula yang cukup tinggi, keduanya ini dapat mengakibatkan kenaikan berat badan dan resistensi insulin. Pada sebuah penelitian menunjukan dengan mengkonsumsi minuman yang mengandung pemanis buatan sebanyak 1-2 per hari mampu meningkatkan risiko diabetes tipe 2 sebanyak 26 persen, untuk menghindari ingin mengkonsumsi minuman manis ini, kamu harus sering minum air putih.

3. Makanan Berlemak Jenuh Dan Trans

makanan penyebab diabetes
Makanan yang mengandung lemak jenuh dan trans dapat menjadi makanan penyebab diabetes yang harus hindari, selain itu juga dapat meningkatkan kolesterol di dalam darah. Jika kolesterol tinggi maka resiko diabetes tipe 2 akan meningkat, dan lemak trans biasanya dapat ditemukan pada goreng gorengan dan lemak jenuh biasanya ditemui dalam daging berlemak, mentega, susu yang mengandung tinggi lemak dan keju. Agar terhindar dari diabetes, sebaiknya kamu hindari mengkonsumsi makanan yang mengandung lemak jenuh dan trans ini, jika ingin mengkonsumsinya pilihlah daging sapi atau ayam tanpa lemak dan kulit.

4. Daging Merah Olahan

Daging Merah Olahan
Makanan penyebab diabetes ini sulit dihindari banyak orang karena memang rasanya yang enak dan menggoda untuk dimakan. Daging merah olahan seperti bacon atau hot dog memiliki kandungan kadar natrium (sodium) dan nitrit yang cukup tinggi, pada sebuah penelitian para ahli menyebutkan kalau mengkonsumsi daging merah olahan sebanyak 85 gram per harinya dapat meningkatkan diabetes tipe 2 sebanyak 19 persen. Disbanding harus mengkonsumsi daging merah olahan, sebaiknya mencari sumber protein lainnya yang lebih sehat, seperti ikan salmon, ikan sarden, telur, daging sapi yang makan rumput, dan masih banyak sumber protein lainnya yang lebih baik.

 

Most Popular